Pengumuman Seleksi 225 Formasi CPNS Kota Magelang Segera Turun
MAGELANGEKSPRES.COM,MAGELANG SELATAN – Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kota Magelang memprediksi pengumuman seleksi calon pegawai negeri sipil (CPNS) tahun 2019 akan dimulai akhir Oktober nanti. Jadwal ini sedikit molor, karena mesti menunggu penetapan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan dan RB) yang kini resmi dijabat Tjahjo Kumolo. \"Para calon pendaftar sebaiknya mempersiapkan mulai sekarang. Kalau prediksi kami, kemungkinan akan turun surat edaran dari BKN dan Kemen PAN dan RB terkait formasi yang telah kita usulkan sebelumnya, akhir Oktober nanti,\" kata BKPP Kota Magelang, Aris Wicaksono, Jumat (25/10). Ia menjelaskan, tahapan rekrutmen CPSN 2019 akan berlangsung hingga April 2020. Pada CPNS 2019, Pemkot Magelang mengusulkan 225 formasi. \"Jumlah itu terdiri dari 132 tenaga guru, 78 tenaga kesehatan, dan tenaga teknis lainnya 15 kuota,\" ujarnya. Baca Juga Hilang, Warga Magelang Ditemukan Meninggal di Sungai Gending Aris menambahkan, khusus usulan tahun ini tidak terpaku pada jumlah pegawai yang purna tugas. Namun, lebih pada kebutuhan masing-masing instansi. ”Kalau tahun 2018 itu harus persis dengan jumlah yang pensiun. Sekarang yang kita usulkan berdasarkan usulan kebutuhan masing-masing instansi,” imbuhnya. Menurutnya, Kemenpan RB sebelumnya telah menerbitkan surat tentang Pengadaan ASN Tahun 2019 bagi Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah. Hal itu yang mendasari pihaknya untuk mengusulkan sebanyak 225 kuota CPNS. ”Untuk syarat dan ketentuannya, sejauh ini kami masih menunggu pengumuman resmi, tetapi kemungkinan tidak akan jauh berbeda dengan seleksi sebelumnya. Seperti umur calon pendaftar yang maksimal adalah 35 tahun, prosedur seleksi, dan lainnya,” sebutnya. (wid)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: